Ponsel Digunakan Boarding Pass Pesawat

boarding-pass
Enak sekali calon penumpang pesawat yang berangkat dari bandara udara O’Hare di Chicago. Mereka tidak perlu lagi membawa-bawa secarik kertas sebagai tanda boarding pass. Tinggal tunjukkan layar ponselnya yang memuat bar code ke petugas, dan ia boleh naik ke pesawat.

Di bandara kedua tersibuk di dunia itu, layanan ponsel sebagai bukti boarding pass akan diterapkan mulai 17 November mendatang. Namun belum berlaku untuk semua maskapai penerbangan. Sementara ini yang sudah memberlakukannya adalah maskapai Delta dan Continental. Akan tetapi itu pun terbatas untuk mereka yang berangkat dari bandara Los Angeles International dan John Wayne Orange County.

Untuk bisa menggunakan layanan tersebut, calon penumpang harus memiliki alamat e-mail yang aktif, dan juga ponsel atau perangkat berfitur Internet. Sebab ke perangkat itulah boarding pass dan bar code 2D akan dikirimkan.

Prosesnya sederhana: ketika calon penumpang melapor (check in) melalui situs maskapai AA.com, ia akan diberi pilihan untuk menerima boarding pass di ponsel dan Blackberry. Jika memilih opsi mobile boarding, ia akan mendapatkan e-mail dengan link Internet ke boarding pass-nya. Dengan mengaktifkan link tersebut, calon penumpang dapat mengunduh boarding pass mobile-nya, yang menyertakan sebuah bar code yang bisa di-scan di titik-titik pemeriksaan dan ketika mereka menaiki pesawat.

Sayangnya sistem bebas kertas ini sementara hanya berlaku untuk satu penumpang per pemesanan tiket. Artinya, jika Anda berpergian dalam kelompok, misalnya sekeluarga, layanan mobile boarding pass ini tidak bisa dipakai.

This entry was posted in Artikel IT. Bookmark the permalink.